Manfaat Kesehatan Dari Buang Angin | Holistu
Rated 1/5 based on 4 customer reviews
Manfaat Kesehatan Dari Buang Angin
1/ 5
by

Manfaat Kesehatan Dari Buang Angin

Gambar yang menjelaskan tentang kesehatan dari buang angin
 Gas yang keluar pada saat buang angin atau kentut mengandung zat hydrogen sulfide.”
Buang angin atau disebut flatulensi merupakan proses alami pada tubuh manusia, hasil metabolisme dari usus yang secara alami akan didorong keluar. Rata-rata dalam sehari saat tubuh sehat / normal, manusia bisa flatulensi sebanyak 14 kali sehari.
Tetapi jika flatulensi ditahan atau ada gangguan sehingga flatulensi tertahan, maka gas akan berkumpul dan bisa membuat perut terasa tidak nyaman, kembung, terasa penuh, mules, dan dapat menyebabkan masuk angin serta mempengaruhi nafsu makan. Itu sebabnya flatulensi sangat diperlukan dan jangan ditahan karena flatulensi dapat menjaga kesehatan tubuh.
Proses buang angin yang normal menandakan tubuh yang sehat dan masa usia akan panjang. Saat flatulensi, gas dan beberapa kandungan kimia yang sudah tidak diperlukan tubuh dikeluarkan. Proses ini berdampak positif untuk kesehatan tubuh dan menandakan fungsi organ pencernaan tetap berjalan baik, sehingga memungkinkan masa usia yang panjang.
Flatulensi berguna juga dalam membantu melancarkan peredaran darah, mengoptimalkan fungsi organ dan menjaga daya tahan tubuh. Zat hydrogen sulfide yang terkandung dalam gas saat flatulensi jika terhirup dapat memberikan manfaat melonggarkan dan meningkatkan kelenturan jaringan pembuluh darah, sehingga sistem peredaran darah pun akan lancar. Saat peredaran darah lancar maka organ-organ tubuh dapat bekerja optimal dan daya tahan tubuh pun tetap baik / stabil.
Buang angin dapat pula berfungsi sebagai pendeteksi penyakit atau detector Gastrointestinal. Gastrointestinal adalah salah satu kondisi dimana tubuh kamu mengalami kelainan dan gangguan pada organ pencernaan. Adanya gangguan pada penceranaan seperti radang usus, radang lambung, batu ginjal, dan gangguan pada kandung kemih dapat dideteksi dengan flatulensi.
Caranya adalah hitung jumlah buang angin dalam sehari. Jika masih rata-rata flatulensi sekitar 14 kali sehari, maka tubuh dalam keadaan normal tanpa ada gangguan pada pencernaan. Tapi jika sudah sulit flatulensi atau jarang dan aromanya bau sekali maka mesti ada perhatian khusus, bahkan disarankan melakukan pemeriksaan pada organ pencernaan.  

Referensi:
Yenny, Efek Sehat Buang Angin, http://radaronline.id/2017/03/13/efek-sehat-buang-angin/, (diakses 13 Maret 2017)

Majalah Holistu

Mempromosikan kehidupan sehat holistic melalui artikel-artikel sederhana (yang di-review oleh ahlinya) maupun promosi-promosi yang bersifat penyuluhan, eksibisi, seminar-seminar dan konvensi.

No comments:

Post a Comment