Beberapa Faktor Penyebab Rontoknya Rambut | Holistu
Rated 1/5 based on 4 customer reviews
Beberapa Faktor Penyebab Rontoknya Rambut
1/ 5
by

Beberapa Faktor Penyebab Rontoknya Rambut


“Kondisi rontoknya rambut atau disebut alopesia merupakan suatu keadaan adanya penurunan jumlah rambut pada kulit kepala.”


                  Sebenarnya rambut-rambut yang rontok sering dikatakan hal biasa atau normal. Sebagian dari kita pasti pernah mengalaminya karena beberapa alasan. Tetapi jika terjadi berlebihan maka bisa jadi ada faktor medis yang menyebabkannya. Suatu Langkah yang baik jika bisa meminimalisir kerontokan rambut serta merawat kesehatan rambut sehingga rambut tidak rapuh, tidak menipis dan penampilannya pun tetap terjaga. Untuk itu diperlukan pengetahuan tentang faktor-faktor penyebab terjadi rontoknya rambut. Penyebab rontoknya rambut bisa karena faktor internal (diri sendiri) dan dari eksternal.
                   Faktor pertama penyebab rambut menjadi rontok adalah kekurangan protein, gizi, vitamin B, zat besi, dan kekurangan zat zinc. Kesehatan rambut dan perawatannya membutuhkan protein, vitamin B, zat besi, dan zinc. Ketika kondisi tubuh kekurangan zat-zat tersebut maka kesehatan rambut akan terganggu yang imbasnya terjadi kerontokan. Kemudian rambut rontok cenderung tipis bisa disebabkan faktor keturunan (genetik). Gen penipisan rambut disebut androgenetic alopecia. Gen ini diturunkan dari salah satu pihak orangtua.

                    Faktor yang ketiga yaitu paparan zat kimia yang mengenai rambut dan kulit kepala atau perawatan yang salah. Itu sebabnya berhati-hatilah dalam merawat rambut, jangan sembarangan dan mesti terus dijaga kebersihan rambut atau kulit kepala. Berikutnya faktor psikologis seperti perasaan tertekan, depresi, stres, dan banyak pikiran juga dapat membuat kerontokan rambut. Keadaan mental / psikis yang tidak baik seperti stres akan mengganggu tubuh termasuk kesehatan rambut. Kondisi stres atau depresi diikuti dengan adanya kerontokan rambut disebut telogen effluvium.

                     Kondisi rambut rontok bisa pula dikarenakan mengkonsumsi obat-obatan. Obat-obatan memiliki efek samping atau pengaruh terhadap tubuh termasuk bagi organ rambut. Beberapa obat-obatan penderita kanker, masalah darah tinggi atau jantung dapat menyebabkan kerontokan rambut. Ketika sedang melakukan pengobatan / terapi kanker yang disebut kemoterapi, maka rambut juga biasanya akan rontok. Faktor keenam penyebab rambut jadi rontok adalah gangguan pada bagian kulit kepala atau kurang terjaganya kebersihan rambut. Hal ini dikarenakan jarang keramas atau mandi yang kurang bersih.

                      Faktor selanjutnya penyebab rontoknya rambut yaitu adanya masalah ketidakseimbangan (perubahan) hormon atau gangguan kelenjar tiroid. Terjadinya kondisi tersebut karena beberapa hal seperti sedang hamil, melahirkan / persalinan, penggunaan pil KB, dan kondisi tiroid yang tidak stabil. Usia merupakan faktor kedelapan terjadinya rambut rontok. Penelitian menyebutkan biasanya seseorang akan mulai mengalami kerontokan rambut di usia 30-an. Semakin tua usia maka kekuatan rambut (akar rambut) semakin lemah dan rentan mengalami kerontokan.

                      Lalu mengidap penyakit seperti anemia (kekurangan sel darah merah), diabetes dan autoimun (masalah sistem imun) juga dapat menjadi penyebab kerontokan rambut. Sebab penyakit jenis tersebut menganggu kesehatan banyak organ termasuk pada rambut, sehingga rambut bisa rontok. Faktor terakhir yaitu gaya hidup yang tidak baik seperti diet tidak sehat (sembarangan), kurang tidur / istirahat, kebiasaan makan tak teratur atau mengkonsumsi asupan yang tidak sehat, kurang aktivitas dan berolahraga, serta sering terpapar sinar UV matahari.


Sumber:

Patricia Firscha, Ternyata Ini 8 Penyebab Rambut Rontok yang Paling Sering Terjadi!, https://www.idntimes.com/health/fitness/patricia-firscha/penyebab-utama-rambut-rontok/full, (diakses 13 Agustus 2018)

Rizky Wahyu Permana, 5 Hal yang Dapat Menjadi Faktor Kerontokan pada Rambut, https://www.merdeka.com/sehat/5-hal-yang-dapat-menjadi-faktor-kerontokan-pada-rambut.html, (diakses 2 Februari 2019)

Wisnubrata, 5 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Rambut Rontok, https://lifestyle.kompas.com/read/2018/10/16/060600420/5-hal-yang-bisa-jadi-penyebab-rambut-rontok, (diakses 16 Oktober 2018)

Majalah Holistu

Mempromosikan kehidupan sehat holistic melalui artikel-artikel sederhana (yang di-review oleh ahlinya) maupun promosi-promosi yang bersifat penyuluhan, eksibisi, seminar-seminar dan konvensi.

No comments:

Post a Comment